Breaking News

REDY siap menjembatani perusahaan mikro sampai besar sebagai penyedia pekerja

 

Rio Pasaribu selaku founder and CEO REDY Indonesia

OPINI GATRA | SANUR | Dalam kondisi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, sebenarnya tidak menjadi halangan bagi banyak perusahaan membuka lapangan pekerjaan. Ini terbukti berdasarkan survey hampir 50% perusahaan melakukan rekrutmen secara online. Pengamat bisnis dan ekonomi bersepakat bahwa setelah masa pandemi ini berakhir akan terjadi kalkulasi baru untuk kebutuhan manpowerdan rekrutmen demi mengejar kekosongan yang terhambat lantaran pandemi covid-19.

Dalam mendorong terciptanya keseimbangan dengan program pemerintah untuk menjaga ekonomi tetap tumbuh melalui UMKM, Rio Pasaribu selaku founder and CEO REDY Indonesia mengatakan bahwa platform yang ia tawarkan adalah untuk mempermudah perekrutan tenaga kerja bagi pelaku usaha dalam UMKM tersebut.

"Kadang dalam memenuhi kebutuhan tenaga kerja, pelaku UMKM yang berbudget kecil yang kadang di bawah UMR (upah minimal regional) segan untuk menggunakan jasa rekrutment tenaga kerja yang kadang bayar di depan bisa sampai 1 juta. Kita membuat ini untuk menjawab kebutuhan itu, " ujarnya dalam acara Sosialisasi Bali Virtual Career Fair 2021, Jumat (25/06/2021), di BART Rooftop ARTOTEL Sanur Bali.

REDY Indonesia merupakan platform online penyedia tenaga kerja dan penyedia lowongan pekerjaan, " kalo menggunakan job portal yang ada, biasanya gak ada jaminan terhadap tenaga kerja yang diinginkan. Karena kebutuhan tidak terfilter dengan baik dan tidak profesional dalam melakukan rekrutmennya, dan itu menghabiskan waktu berjam-jam untuk meneliti profile yang melamar pekerjaan. Bila dia dikampung misalnya dapat mencoba melamar disini tidak perlu ke kota tempat dibutuhkannya tenaga kerja tempat dia melamar, " terang Rio.

Virtual Career Fair Bali ini akan berlangsung dari tanggal 29 - 30 Juni 2021, acara ini merupakan ajang karir virtual yang mempertemukan para pencari kerja dengan para pelaku usaha melalui bursa kerja online di tengah transisi menuju tatanan kehidupan baru.

"Kami ingin menjembatani kandidat dengan mudah dan praktis. REDY juga ingin menjadi wadah yang membantu para pencari kerja yang terdampak selama pandemi COVID-19. Kami berharap Virtual Career Fair ini akan menjadi sarana bagi para pencari kerja, khususnya di Pulau Bali untuk bisa menemukan karir impiannya," harap Chief Executive Officer REDY Indonesia Rio Pasaribu. (Hany)

.........

Link Redy


No comments